Selasa, 05 Juli 2011

Sendawa dan Buang Angin, Kurang Enzim ?

BILA Anda termasuk orang yang punya masalah dengan perut dan pencernaan, misalnya sering merasa kembung, sendawa, atau pun buang angin, sebaiknya waspada. Bisa jadi Anda termasuk salah satu orang yang kekurangan enzim pencernaan.
Perut yang terasa penuh akibat timbulnya gas berlebihan di dalam sistem pencernaan, baik di dalam lambung, usus halus dan usus besar kerapkali dianggap masyarakat umum sebagai problem atau gejala sakit maag.

Kamis, 30 Juni 2011

Guru NIP 15 di DKI Patut Bersyukur

Guru negeri di madrasah atau guru agama di sekolah, atau yang dikenal dengan sebutan guru NIP 15, hari ini patut bersyukur, karena hari ini rekening Bank DKI mereka saldonya sudah bertambah. Artinya, kesra dari pemda sudah cair untuk 5 bulan.
Sehingga diharapkan dengan kesra tersebut, guru-guru NIP 15 harus lebih meningkat lagi etos kerjanya dalam rangka meningkatkan mutu pendidikan di madrasah, khususnya madrasah di DKI Jakarta

Rabu, 29 Juni 2011

Matematika Islam ?

Apakah itu matematika Islam? Di masa kini ada sejumlah orang yang memahami "matematika Islam" sebagai Islamic numerology. Contoh praktisnya adalah menghitung-hitung jumlah ayat atau huruf tertentu di dalam surat Alquran kemudian mencari-cari bentuk atau makna yang unik dari situ, misalnya dengan klaim diketemukannya bilangan prima 19 sebagai faktor dari jumlah-jumlah tadi, atau bahwa di dalam ayat tertentu ternyata tersembunyi bilangan kecepatan cahaya, panjang keliling bumi atau bahkan tanggal robohnya gedung WTC akibat ditubruk oleh pesawat pada 11 September 2001 alias tragedi 911.
Tentunya ini semua hanya mencari-cari atau "otak-atik gathuk", mirip orang yang mencari nomor togel dari angka-angka yang tidak ada hubungannya (sekalipun itu nomor ayat Alquran).